Pengiriman Mesin Pengisian Kecap ke Yogyakarta
Udara yang sejuk pada pagi hari di bulan Agustus tahun 2018, 2 orang teknisi kami mempersiapkan pengiriman mesin pengisian otomatis.
Dikirim ke Yogyakarta dengan menggunakan mobil pick up sewa langganan CV Carmel Hill Machinery.
Sebuah pabrik kecap yang sudah memiliki nama di Jawa Tengah yang selama lebih dari satu dasawarsa menjadi rekanan bagi penjual sate dan warung makan menjadi tujuan pengiriman mesin pengisian kecap merek Carmel ini.
Perjalanan dari Malang ke Yogyakarta ditempuh dalam waktu 7 jam perjalanan siang hari.Termasuk istirahat untuk makan siang.
Sedikit mengenal Mesin Pengisian Kecap 8 nozzle
Mesin menggunakan sistem pengisian piston, bertujuan untuk menangani kekentalan produk kecap.Dibantu sebuah pengatur tekanan pada ujung pengisian untuk menjaga tingkat akurasi pengisian.
Mesin memiliki 8 nozzle untuk menghasilkan 2500 s/d 3000 botol kecap per jam
Ketika proses instalasi di lokasi, teknisi kami dihadapkan oleh permasalahan diameter botol dan ketinggian botol yang terdapat perbedaan ukuran tipis.Ini membuat turunnya nozzle mesin seringkali tidak sempurna di ujung mulut botol.
Dari pembicaraan antara manajemen CV Carmel Hill Machinery dan teknisi yang bertugas di lapangan, kami tidak mungkin meminta pembeli merubah pesanan botol.Apalagi botol yang digunakan sudah bertahun-tahun dan seakan menjadi ciri khas bagi branding produk customer.
Oleh karena itu, kami melakukan sedikit perubahan pada penjepit botol di mesin pengisian.Dan perubahan tersebut membuat mesin pengisian bisa digunakan dengan kondisi botol yang berbeda-beda tipis diameter dan tingginya.
Baca juga : Mesin Pengisi cairan dengan harga hanya 2 jutaan